Hello Mom...
Semenjak aku menjadi seorang ibu banyak sekali rasa kekhawatiran yang muncul dipikiran seperti bagaimana kalau anak sedang tidak bersama, khawatir kalau di culik atau hilang, khawatir apakah bisa menjadi ibu yang nyaman bagi anak-anak yah... yang gak kalah penting saat baru saja melahirkan melihat kulitnya yang masih sensitif sehingga timbullah khawatir kemerahan atau ruam popok pada kulit.
Beruntunglah aku diundang pada acara Sleek Baby Talk Show & Mom Gathering Alami Melindungi pada tanggal 29 April di Balai Kartini - Jakarta. Acara ini menghadirkan nara sumber dokter Lula Kamal, MSc dan Danesya Juzae ibu dari dua anak laki-laki sekaligus pendiri Productive Mamas, Sleek Baby Diaper mengajak semua Ibu untuk menjadikan rasa khawatir yang alami tersebut menjadi caring yang melindungi.
Pada dasarnya rasa khawatir merupakan rasa natural yang pasti dialami semua orang. Rasa khawatir merupakan mindfulness (kesadaran) seseorang dalam menjalani kehidupannya. Terlebih lagi bagi seorang Ibu, kesadaran bahwa ia bertanggung jawab bukan hanya pada dirinya, namun juga pada anak yang dikandung dan dibesarkannya, membuat rasa khawatir menjadi tinggi dan membawa pada banyak pertanyaan. Nah dari acara ini aku juga semakin tau kalau rasa khawatir ini justru merupakan manifestasi dari rasa sayang yang ingin melindungi.
Oya Mom juga perlu tau kalau baby cream biasa tidak cukup untuk mencegah ruam popok. Ruam popok disebabkan oleh bakteri yang tumbuh di kulit bayi, Baby Cream biasa tidak mengandung antibacterial untuk mencegah dan membunuh bakteri penyebab ruam. Sleek Baby Diaper Cream mengandung antibacterial dari ekstrak bahan-bahan alami, sehingga sangat aman digunakan setiap ganti popok.
Sleek Baby Diaper menjawab kekhawatiran aku sebagai seorang ibu karena mengandung bahan-bahan alami atau natural terbaik, seperti :
1. Ekstrak daun Olive, untuk melindungi kulit dari bakteri yang menyebabkan iritasi.
2. Chamomile dan Eksrak Bunga Matahari: Natural anti-irritant yang efektif untuk mengurangi kemerahan.
3. Ekstrak Alpukat, Shea Butter dan Argan Oil: Natural moisturizer yang menjaga kulit tetap lembut.
Sleek Baby Diaper Cream memiliki formula paling aman bahkan untuk bayi yang baru lahir; dengan pH 5.5 Sleek Baby Diaper Cream juga telah melalui dermatologycally dan clinically tested yang terbukti mencegah dan menyembuhkan ruam popok dan 100% terbukti melindungi dan membunuh bakteri seperti Staphylococus Aureus, Pseudomonas Aeruginosa, Escherichia Coli, Candida Albicans.
Sleek Baby Diaper Cream ini dikemas menggunakan tube berukuran 80ml bewarna putih dengan sentuhan warna ungu. Tubenya dilengkapi tutup flip top bewarna ungu untuk menjaga isi dalam kemasan tetap bersih dan tidak mudah tumpah.
Teksturnya berupa lotion bewarna putih yang halus dan lembut. Formulanya ini sangat bagus untuk kulit bayi karena cepat meresap, tidak lengket dan sangat aman walaupun dipakai dalam waktu jangka panjang atau sesering mungkin.
Wanginya seperti bunga yang sangat lembut dan enak yang pastinya anak-anak aku juga suka mencium wanginya.
Cara pemakaian yang benar adalah digunakan setiap kali mengganti popok. Dengan cara bersihkan kulit bayi dan lapisi kembali dengan menggunakan diaper cream sebelum menggunakan popok. Dengan cara ini kulit akan terlindungi dari bakteri dan mencegah terjadinya ruam popok yang menjadi masalah hampir kebanyakan ibu.
Aku semakin yakin memakai produk Sleek Baby Diaper Cream ini selian mengandung bahan-bahan alami juga Hypoallergenic dan Dermatologically tested yang telah teruji tidak menimbulkan alergi dan iritasi serta Clinically Proven yang terbukti sangat efektif membunuh bakteri penyebab ruam sehingga mencegah dan mengatasi ruam kulit sehingga Sleek Baby Diaper Cream ini sangat aman digunakan bagi bayi yang baru lahir.
Ingat Baby Cream Biasa, TIDAK BISA Mencegah Ruam di Kulit.
Well, sekian dari aku semoga bermanfaat! apakah Mom juga sudah pernah mencoba Sleek Baby Diaper Cream, untuk si Kecil? Let me know and feel free to comment below. Ok, I really hope you enjoy this post.
Jangan lupa follow my Blog, IG. FB, Twitter dan Youtube.
Thank you and have a nice day Mom... :)
Saturday, May 6, 2017
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
4 comments:
Dulu waktu anak-anak saya masih bayi kena ruam popok kalau pemilihan diapernya gak tepat. Tapi tetap sedia diaper cream buat jaga-jaga :)
Kalo Baby seharian pakai diaper memang harus pakai krim ini.
Mbak kania aku juga ikut event iniii. Tp blom kenal sama yg lain jd masih malu2 gabung hihi *shy* tp emg oke bgt yaa diaper cream sleek.
Pas banget buat mengatasi kalo baby ruam popok ya Mbak kania.
Post a Comment