Hello Beauties…
Bahas kesehatan pastinya bukan sekedar bahas gaya hidup,
pola makan dan tingkat stress. Tidak ada orang yang ingin atau berencana jatuh
sakit. Punya asuransi kesehatan bukan berarti kita seperti merencanakan jatuh
sakit di kemudian hari. Sama halnya seperti peribahasa, “Sedia payung sebelum
hujan,” asuransi kesehatan bisa dianggap seperti payung kesehatan kita. Gak
perlu sakit dulu untuk punya asuransi kesehatan.
Saking pentingnya, bentuk perlindungan berupa asuransi
kesehatan kian banyak diminati banyak orang. Asuransi kesehatan ini sendiri
memberikan sejumlah benefit bagi para peserta asuransi salah satunya seperti
manfaat rawat inap, rawat jalan dan manfaat nilai tunai. Seperti asuransi
yang belum lama ini melakukan inovasi
terbarunya untuk layanan kesehatan ke negara tetangga Singapore.
Well… belum lama ini aku menghadiri acara peresmian PT
Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) melakukan ekspansi jaringan
PRUmedical network ke Singapura dengan Kerjasama Parkway Hospitals Group Singapore,
yang terdiri dari Mount Elizabeth Orchard Hospital, Mount Elizabeth Novena
Hospital, Gleneagles Hospital dan Parkway East Hospital. Melalui langkah
inovatif ini, nasabah Prudential Indonesia kini dapat menikmati fasilitas
ekslusif layanan Prumedical network di jaringan rumah sakit preffered Parkway
Hospitals Singapore.
Acara ini dihadiri oleh Jens Reisch selaku President
Director Prudential Indonesia, beliau mengungkapkan sebagai pemimpin pasar
industri asuransi, Prudential Indonesia memahami kebutuhan masyarakat yang
terus berevolusi, termasuk di bidang kesehatan. Oleh karena itu, di awal 2019,
Prudential Indonesia makin memantapkan komitmennya di bidang kesehatan melalui
berbagai program seperti layanan PRUmedical network, sebagai bagian dari
kampanye “We Do” yang memiliki empat fokus untuk terus menghadirkan inovasi dan
solusi bagi masyarakat Indonesia.”
Tidak hanya itu saja Jens menjelaskan bahwa layanan
PRUmedical network merupakan perwujudan sa;ah satu fokus “We Do Health” yang
menegaskan usaha Prudential Indonesia untuk terus menghadirkan solusi proteksi
kesehatan bagi nasabah dan masyrakat Indonesia, serta mendukung gaya hidup
sehat mereka. “Ekspansi layanan PRUmedical network di Singapura bersama
jaringan rumah sakit favorit dan ternama ini merupakan tindakan nyata untuk
mencapai tujuan tersebut.” tambahnya.
Selanjutnya acara kali ini Phua Tien Beng selaku Chief
Executive Officer of Parkway Pantai’s Singapore Operations Division,
mengungkapkan, “Parkway Hospitals Singapore selalu mencari cara baru untuk
menyediakan perawatan yang lebih baik serta memberikan nilai tambah bagi pasien
kami. Kemitraan dengan Prudential Indonesia, serta menjadi bagian dari
PRUmedical network , merupakan contoh nyata bagaimana kami mempermudah akses
terhadap keahlian klinis yang berkualitas dan fasilitas kelas dunia untuk semua
orang.
Hampir 30 persen pasien jaringan rumah sakit Parkway
Hospitals merupakan pendatang dan sekitar 7- persennya berasal dari Indonesia.
Bukan tanpa alasan Singapura menjadi pilihan untuk pelayanan kesehatan. Selain
jarak yangdekat, rumah sakitnya memiliki teknologi medis terdpan, dokter yang
profesional dan berkelas dunia, serta pelayanan berkualitas tinggi. Keunggulan
medis Singapura diakui dunia. Bloomberg Helath Care Efficientcy Index 2018
menempatkan efisiensi sistem perawatan kesehatan Singapura pada peringkat keuda
secara global setelah Hong Kong.
Kemudian dr. Dian Budiani selkau Chief Operations Officer
Prudential Indonesia, menjelaskan bahwa sepnajng tahun 2018, Prudential Indonesia
menerima lebih dari 4.500 klaim nasabah di Parkway Hospitals Singapore.
Besarnya kebutuhan ini juga turut melatarbelakangi kemitraan antara Prudential
Indonesia dan Parkway Hospitals Singapore sebagai rumah sakit preffered
PRUmedical network. Kemitraan ini diharapkan dapat memudahkan para nasabah
Prudential Indonesia melakukan perawatan medis di jaringan rumah sakit Parkway
Hospitals Singapore.
Layan ekslusif PRUmedical network di jaringan rumah sakit
preffered Parkway Hospitals Singapore antara lain :
1. Jaminan ketersediaan kamar rawat inap (free room upgrade)
Apabila kelas kamar yang sesuai dengan plan yang diambil
oleh pasien penuh, maka rumah sakit akan memberikan kelas kamar yang lebih
tinggi (up to Standard Single Room) tanpa biaya tambahan, sampai tersedia yang
sesuai plan pasien.
2. Tidak ada excess untuk room and board
Sepanjang nasabah menempati kamar sesuai plan, dijamin biaya
perawatan harian tidak berlebih. Namun jika nasabah menempati kamar dengan
harga kamar diatas plan, maka diberlakukan biaya excess dan prorata sesuai
ketentuan.
3. Layan pasien untuk kemudahan proses administrasi di RS
Alokasi tenaga International Patient Services Helpdesk di
parkway Hospitals Singapore untuk membantu nasabah terkait dengan asuransi
3. Sejumlah penunjang kenyamanan untuk pasien / keluarga yang
menemani
Terdapat hadiah menarik untuk pendamping serta bantuan dalam
melakukan perjanjian rencana rawat inap, penjemputan di Changi Airport ke
Parkway Hospitals Singapore, rekomendasi dokter yang sesuai dengan kebutuhan,
bantuan penerjemah, bantuan in-room admission dan discharge.
Prudential Indoensia berharap ekspansi jaringan rumah sakit
preferred pertama di Singapura ini dapat memeperluas pilihan nasabah dan
memudahkan mereka menikmati manfaat layanan PRUmedical network secara
menyeluruh; baik di indoensai maupun di Singapura. Tak hanya itu, Jens juga
menyebutkan inovasi ini akan menjadi momentum bagi Prudential Indonesia untuk
terus maju dalam mengembangkan produk dan layanan yang terbaik untuk nasabah.
Apakah kalian sudah punya asuransi juga? let me know and feel free to comment bellow. Ok, sekian dari aku semoga bermanfaat dan sampai jumpa di blogpost berikutnya. Jangan lupa follow my Blog, IG. FB, Twitter dan Youtube.
Thank you and have a nice day :)
0 comments:
Post a Comment