Thursday, May 23, 2019

Prudential Indonesia Hadirkan Perlindungan Komplit dan Fleksibel

Posted by Kania Safitri at 12:40 PM
Helo Beauties...

Semenjak jadi Ibu Rumah Tangga aku mulai menyadari atau lebih tepatnya merasakan kalau biaya kesehatan yang  tinggi dan cenderung  terus meningkat setiap tahun, tentunya perlu diantisipasi sejak dini. Mulai dari biaya cek kesehatan, obat-obatan hingga rawat inap, nyaris tak pernah  menurun. Belum lagi biaya kebutuhan hidup yang juga cenderung meningkat dan belum tentu sebanding dengan kenaikan pendapatan. Padahal, penyakit datang kerap tak pandang waktu dan tempat.
Seringnya kita juga mendengar, aset keluarga habis untuk membiayai perawatan salah seorang anggota keluarga, atau usai perawatan seseorang malah menanggung hutang hingga puluhan juta rupiah  kepada kantor, saudara atau kerabat. Bahkan tak sedikit yang terpaksa menjual mobil atau rumah  untuk menutupi ongkos pengobatan. Cerita pilu tersebut tak terjadi bila kita mau menyiapkan diri dengan asuransi kesehatan.

Ternyata perlindungan asuransi kesehatan penting seiring dengan perubahan gaya hidup dan pola makan yang tidak sehat. Menurut 2019 Global Medical Trends Survey Report, rata-rata peningkatan biaya kesehatan terhadap produk domestik bruto per kapita secara bersih (net cost trends) di Indonesia mencapai 7,4% pada 2019, lebih tinggi dibandingkan rata-rata global sebesar 5,2%. Perlindungan asuransi kesehatan juga menjadi kebutuhan keluarga sehingga  ketika kita atau anggota keluarga mendadak sakit dan harus menjalani perawatan, kita tidak perlu khawatir, apalagi panik.
Senangnya sekarang  PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) meluncurkan PRUPrimeHealthcare Plus (PPH Plus) dan PRUPrime Healthcare Plus Syariah (PPH Plus Syariah), produk Asuransi Tambahan (rider) atas asuransi dasar PRULink Generasi Baru dan PRULink Generasi Baru Syariah. Pada tanggal 20 Mei 2019 di kantor Prudential Kota Kasablanka – Jakarta. Produk ini menghadirkan solusi perlindungan kesehatan yang komplet dan fleksibel dalam produk yang inovatif dengan jangkauan hingga ke seluruh dunia.
Pada acara ini mneghadirkan Bapak Luskito Hambali, Chief Marketing Officer Prudential Indonesia yang mengungkapkan “Sejalan dengan fokus We Do Health, kami merasa bahagia dapat menghadirkan PPH Plus dan PPH Plus Syariah, solusi inovatif dari Prudential Indonesia untuk membantu biaya perawatan rumah sakit. Hal ini merupakan wujud dari komitmen kami untuk terus Mendengarkan, Memahami, serta Mewujudkan perlindungan kesehatan masyarakat Indonesia di tengah biaya perawatan kesehatan yang makin meningkat.”
Bapak Luskito menambahkan, hal tersebut sesuai dengan kampanye produk ketika memilih produk ini senyaman seperti mengatur Outfit of the Day (OOTD). Kampanye OOTD bermaksud mangajak masyarakat untuk menentukan pilihan manfaat asuransi sesuai kebutuhan individu yang beragam, sefleksibel memilih outfit harian. Perlindungan komplet dan fleksibel untuk kenyamanan nasabah.
Bapak Luskito juga menjelaskan kalau kehadiran solusi ini makin mempertegas komitmen kami untuk menjadi mitra terpercaya nasabah dalam menjalani setiap tahap kehidupannya dan mempersiapkan masa depan yang lebih baik.

Bapak Himawan Purnama, Head of Product Development Prudential Indonesia mengungkapkan, “Sebagai produk Asuransi Tambahan andalan dari Prudential Indonesia, PPH Plus dan PPH Plus Syariah memiliki sejumlah keunggulan yang komplet dan fleksibel seperti dapat menentukan masa perlindungan usia pertanggungan sampai dengan 99 tahun dan juga batas manfaat hingga Rp65 miliar per tahun.”
PPH Plus dan PPH Plus Syariah memiliki delapan keunggulan yang dapat dipilih secara fleksibel sesuai kebutuhan nasabah yang beragam, antara lain:
  Fleksibel dalam menentukan pilihan kamar rawat inap atau pilihan batas harga kamar.
  Fleksibel dalam menentukan wilayah perlindungan hingga ke seluruh dunia termasuk Amerika Serikat sesuai pilihan plan.
  Fleksibel dalam menentukan masa perlindungan (sampai tertanggung berusia 55, 65, 75, 85, atau 99 tahun).
  Terdapat PRUPrime Limit Booster yang dapat menambah batas manfaat tahunan hingga Rp65 Miliar sesuai plan yang dipilih.
  Pembayaran rawat jalan sesuai tagihan untuk perawatan kanker dan cuci darah.
  Manfaat perawatan 30 hari sebelum dan 90 hari sesudah tindakan bedah rawat jalan.
  Kunjungan Dokter Umum dan Dokter Spesialis (serta Sub Spesialis) per jenis spesialisasi masing-masing hingga dua kali per hari.
  Pembayaran manfaat sesuai tagihan untuk perawatan fisioterapi, terapi okupasi, dan terapi wicara

Selain itu, terdapat manfaat tambahan yang ditawarkan produk PPH Plus Syariah berupa Santunan Dana Marhamah atau Santunan Kasih Sayang yang akan dibayarkan apabila nasabah peserta meninggal dunia.
Produk ini juga dapat mengakomodir kebutuhan Nasabah yang memiliki hobi travelling atau yang ingin melakukan perawatan medis di luar negeri. Untuk kemudahan transaksi, produk ini juga dilengkapi sistem cashless yang berlaku di lebih dari 600 rumah sakit dan klinik yang merupakan mitra PRUMedical Network dan Third Party Administrator (TPA) rekanan Prudential lainnya sehingga nasabah cukup menunjukkan kartu tanpa harus mengeluarkan dana pribadi.

Praktisi kesehatan, dr. Reisa Broto Asmoro menjelaskan, penyakit kritis seperti kanker, gagal ginjal, stroke, thalasemia, leukemia, dan hemofilia adalah penyakit-penyakit yang membutuhkan biaya yang sangat besar serta meningkat dari tahun ke tahun. Pasalnya, penderita harus mengikuti sederet proses pengobatan seperti terapi, kemoterapi, obat-obatan atau cuci darah untuk penanganan gagal ginjal. Hal ini diperkuat oleh data Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) di mana jumlah pembiayaan penyakit kritis mengalami kenaikan dari 2016 hingga 2018. Pada 2016, total pembiayaan sebesar Rp13,7 triliun dan meningkat menjadi Rp20,4 triliun pada 2018.
Kemudian dr. Reisa juga mengingat biaya perawatan kesehatan makin meningkat, masyarakat harus mulai menaruh perhatian karena dampak keuangan akibat risiko penyakit tersebut dapat memengaruhi rencana keluarga untuk masa depan. Oleh karena itu, penting untuk siap secara finansial dan melindungi diri melalui asuransi kesehatan yang memenuhi kebutuhan kita semua.

Harapan dari acara ini juga disampaikan oleh Pak Himawan Purnama dari produk launching ini untuk membuka wawasan dan mengedukasi secara menyeluruh tentang pentingnya asuransi kesehatan. 
Apakah kalian sudah punya asuransi juga? let me know and feel free to comment bellow. Ok, sekian dari aku semoga bermanfaat  dan sampai jumpa di blogpost berikutnya. Jangan lupa follow my Blog, IGFBTwitter dan Youtube.

Thank you and have a nice day :)  




0 comments:

Post a Comment

 

Beauty Diary Kania Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting