Tuesday, September 29, 2020

Review Astalift Jelly Aquarysta

Posted by Kania Safitri at 11:00 AM

 Hello Beauties....

Sudah pada tau Fujifilm kan? biasanya aku hanya tau kalau Fujifilm bergerak di bidang fotografi seperti kamera, cetak foto dan photo paper. Hmmm... ternyata Fujifilm juga bergerak di bidang optical device seperti medical & drugs.

Kali ini Fujifilm melakukan penelitian dan pengembangan yang hasilnya diterapkan ke rangkaian produk Astalift. Dari hasil penelitian Fujifilm, ditemukan bahwa kunci dari kulit sehat, kencang dan kenyal adalah terletak pada lapisan corneal dimana terdapat "ceramide". Ceramide sebenarnya sudah ada dilapisan corneal dari sejak kita lahir, bisa berkurang karena faktor usia. Sehingga asupan ceramide pada lapisan corneal tersebut harus ditambahkan dengan perawatan kulit (skincare).

Ceramide berfungsi sebagai penjaga lapisan kulit, menjaga kulit untuk mempertahankan kelembaban di dalam kulit dan menjaga pengaruh buruk lingkungan luar masuk ke dalam kulit. Tanpa ceramide, menyebabkan kulit kehilangan kelembaban, kering dan flek hitam.

Fujifim dengan tekhnologinya mampu membuat Astalift Jelly Aquarysta dengan nano ceramide dengan ukuran terkecil di dunia, yaitu berukuran 20 nM yang lebih kecil dari 100 nM, "human type nano ceramide" sehingga mudah sekali meresap ke dalam kulit.

Oya aku juga sudah mencoba Astalift Jelly Aquarysta sebelumnya dulu aku punya yang travel size sayangnya sudah habis dan tidak sempat review apalagi foto. Nah kali ini aku punya yang real size hehehe... yeay! aku senang banget soalnya memang sudah suka banget sama skincare Astalift ini. 

Penasaran dong manfaat Astalift Jelly Aquarysta ini untuk apa? aku coba jelasin ya berdasarkan informasi pada produk Astalift Jelly Aquarysta memiliki kegunaan untuk menjadikan kulit lebih elastis dan lembab. Dengan menggunakan Jellly Aquarysta yang memiliki kandungan utama Human-type Nano-Ceramide dan Nano-Astaxanthin setelah membersihkan wajah, dapat menjaga dan menambah kelembaban di dalam lapisan keratin kulit sehingga menjadikan kulit lembab dan lebih kenyal.

Kemasan Astalift Jelly Aquarysta menggunakan box merah dengan berbagai informasi seputar produk. Didalamnya sendri terdapat jar yang berisi Astalift Jelly Aquarysta yang berisikan sebanyak 40g. Setiap dalam kemasan dilengkapi spatula merah dan alas plastik bening yang terdapat tempat sebagai standing spatula agar selalu diletakkan bersamaan. Actually aku lebih suka kemasan yang pump atau tube siy karena pastinya lebih higienis.

Teksturnya berupa Jelly atau agar-agar bewarna merah yang terasa super lembut dan kenyal. Hebatnya tekstur Astalift Jelly Aquarysta dapat cepat meresap kedalam kulit dan tidak meninggalkan residu pada kulit walaupun warnanya merah namun tidak merubah warna kulit.

Menurut aku Astalift Jelly Aquarysta memiliki wangi bunga rose yang lembut dan setelah digunakan wanginya juga cepat hilang sehingga aman bagi kalian yang kurang suka dengan wewangian pada skincare.

Cara pemakaian biasanya aku gunakan setelah wajah dibersihkan, ambil secukupnya menggunakan spatula yang telah disediakan dan letakkan pada telapak tangan. Ratakan pada seluruh bagian wajah dengan lembut lalu tekan perlahan agar terserap dengan sempurna.
Astalift Jelly Aquarysta ini biasa aku gunakan sebagai pre serum jadi setelah aku bersihkan dan menggunakan toner tahap selanjutnya adalah mengoleskan Astalift Jelly Aquarysta lalu bisa dilanjutkan dengan rangkaian skincare lainnya seperti face oil, serum, pelembab juga UV protection untuk siang hari.

Manfaat yang aku rasakan setelah menggunakan Astalift Jelly Aquarysta pastinya kulit terasa lembut dan kenyal. Memang segala sesuatunya melalui proses dan gak instant seperti menggunakan skincare ini. Jadi harus sabar yah... pastinya siy ini tidak membuat wajah aku breakout atau purging jadi aman digunakan setiap hari.

Lewat kandungan Astaxanthin yang merupakan salah satu antioksidan alami paling efektif untuk melindungi kolagen dalam kulit dari kerusakan, Astalift Jelly Aquarysta bisa jadi opsi untuk solusi perawatan kulit wajah. Pelembap dengan tekstur seperti jely ini cocok untuk jenis kulit kering seperti aku. Formulanya bekerja meningkatkan kemampuan kulit untuk menyimpan kelembapan dan menjaganya senantiasa tampak bercahaya.

Sekarang Astalift Jelly Aquarysta sudah menjadi salah satu bagian rangkaian dalam skincare sehari-hari aku, tidak hanya menjaga kelembapan kulit tapi juga membuat kulit halus, lembut dan setelah pemakaian Astalift Jelly Aquarysta membuat skincare lainnya bekerja secara optimal.

Harga : Rp. 1.473.000

Gimana tertarik mencoba skincare high end ini atau sudah pernah ada juga yang mencoba seperti saya? let me know and feel free to comment bellow. Ok, sekian dari aku semoga bermanfaat  dan sampai jumpa di blogpost berikutnya. Jangan lupa follow my Blog, IGFBTwitter dan Youtube.

Thank you and have a nice day :)


11 comments:

irpanisme said...

Saya baru tahu bahwa FujiFilm punya diversifikasi bisnis di bidang kecantikan. Tapi itulah bisnis, terus berevolusi. Terima kasih informasinya mbak.

ginanelwan said...

i see baru tau klo fuji film jg bisa memproduksi skin care..cepat menyerap gtu ya skincarenya...mayann jg harganya y haha

Nurul Dwi Larasati said...

Wowo, harganya hampir kayak FujiFilm instax. Tapi pasti hasilnya juga memuaskan dong.

Valka said...

Wah, baru tahu kalau Fujifilm punya usaha di perawatan kulit juga. Kirain hanya kamera aja. Kualitasnya mah gak perlu diragukan lagi ya apalagi fujifilm produk Jepang.

Decky T. Isdian Novianoor said...

Baru denger nih produk perawatan Astalift yang dikeluarin sama Fujifilm. Bentuknya jelly gitu ya. Mantap nih inovasinya buat Fujifilm yang merambah ke ranah kecantikan juga

Antin Aprianti said...

Baru tahu juga kalau Fuji ada produk kecantikannya dan harganya juga nggak main-main. Ada kualitas, ada harga. Suka kemasannya yang gemes banget.

Ima Satrianto | www.tamasyaku.com said...

Seneng baca review skincare begini, jadi tahu manfaat dari produknya dan kalau pas pengen coba ada referensi.

ArlinaSalim said...

Unik banget tekstur dari pelembab Astalift ini kaya jelly

Lulu Mutiara said...

Banyak banget manfaatnya ya kak🤩

Vita fahryan said...

Packaging nya so classyy😍

Olivia Ratna said...

wahhh baru tau fujifilm punya produk kecantikan juga, packagingnya juga gak main main 😍😍

Post a Comment

 

Beauty Diary Kania Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting