Friday, April 30, 2021

Review Barry M Cosmetics Dazzle Dust Dan Fine Glitter Dust

Posted by Kania Safitri at 1:13 PM 1 comments

 Hello Beauties…

Gimana PSBB tahap 2 di daerah kalian masih aman terkendali gak? Well… biar refresh kita main-main makeup aja yuk walaupun dirumah aja bukan berarti kita gak boleh dandan kan…  seklai-kali yuk pakai produk. Kalian tau gak kalau glitter adalah solusi instan untuk membuat suatu riasan tampak lebih ‘wow’. Psst, ternyata penggunaan glitter dalam kosmetik sudah ada sejak berabad-abad silam, lho! Penggunaannya tidak hanya untuk menghias eyeshadow pada acara-acara spesial tapi juga bisa dipakai untuk badan.

Biasanya penggunaan glitter dalam makeup selalu identik dengan eyeshadow. Kalau, glitter dibubuhkan pada bagian tengah kelopak mata untuk membuat riasan semakin menyala dan memberi penekanan pada mata. Nah, tapi kini semakin banyak orang yang menunjukkan kreativitas dan ekspresinya melalui tema riasan.

Nah biar makin fresh makeup kali ini aku mau buat yang shining, shimmering, & splendid. Tenang walaupun serba sparkling tidak akan memberikan kesan berlebihan ko… Jadi walaupun dirumah aja kita bisa tetap cantik loh dengan berdandan sekaligus cobain produk  terbaru yang kalian punya hehehehe

Jadi aku mau review 2 produk Barry M Cosmetic Dazzle Dust dan Fine Glitter Dust. Tak kenal maka tak sayang buat yang belum tau Barry M adalah “a must have cosmetic brand” di Inggris. Barry M Cosmetics memegang prinsip 100% vegan, free animal testing! Jadi seluruh produk mengandung bahan-bahan yang tidak menyakiti hewan dan tidak memakai produk hewani dalam proses pembuatannya. Produk-produk Barry M yang didistribusikan di Indonesia sudah terdaftar di BPOM

 
Barry M Dazzle Dust merupakan produk glitter yang memiliki tekstur highly pearlised powder, single eyeshadow yang dikemas dalam pot mini ini memiliki partikel shimmer halus yang punya efek reflektif dengan pantulan cahaya yang cantik. Dapat digunakan pada bagian mata, pipi, dan bibir

Kali ini aku punya shade Dazzle Dust Rose Gold dan Bronze. Warnanya bagus banget buat diaplikasikan sebagai eyeshadow maupun untuk inner conner pada riasan mata. Menurut aku shade ini netral dan gak berlebihan masih oke untuk dipakaiuntuk riasan sehari-hari maupun acara tertentu, tapi kalau disuruh pilih satu aku suka banget warna rose goldnya cantik dan bisa jadi andalan buat makeup terlihat makin fresh dan gak lebay

Fine Glitter Dust yang merupakan produk glitter ang memiliki tekstur loose pearl glitter untuk diaplikasikan pada area pipi, bibir, dan tubuh dengan pilihan dan varian warnanya yang lengkap! Sama seperti Dazzle Dust dikemas dengan pot mini, walaupun mini karena produk ini hanya digunakan sedikit saja dan pada area tertentu jadi menurut aku pot mini ini juga sudah banyak isinya daripada pressed eyeshadow yang kotak kecil hehehe

Barry M Fine Glitter Dust yang aku punya shade silver dan wildfire. Menurut aku tekstur shade wildfire lebih halus partikelnya dibandingkan silver jadi untuk shade yang aman untuk dipakai sehari-hari adalah wildfire sedangkan silver bangus banget untuk dipakai pada acara tertentu misalnya party. Tentu saja shade favorite aku adalah wildfire karena bagus banget bisa dijadikan sebagai highlighter pada area tertentu diwajah aku biasanya aku pakai pada pipi, inner corner, batang hidung, cupid bow dan bawah dagu

Dari keduanya aku suka banget produk Glitter Barry M Cosmetics baik Dazzle Dust maupun Fine Glitter Dust. Warnanya pigmented sekali oles saja sudah keluar warnanya, mudah diblend dan konsistensi untuk mata aku yang sering berkeringat cukup ok bertahan lama. Tips dari aku agar glitter mudah nempel dan tahan lama sebaiknya gunakan base eyeshadow apa saja atau petroleum jelly sehingga produk mudah menempel dan bisa bertahan lama lho tentunya jangan lupa diblend

Nah, semua produk glitter dari Barry M tersebut di atas dapat dibeli di gerai Guardian terdekat atau di Barry M official store yang ada di Shopee dan Tokopedia, lho!

Nah kalau kalian sudah pernah coba Barry M Dazzle Dust atau Fine Glitter Dust belom, warna apa yang kalian coba? Share on the comments below, please…^^

Ok, sekian dari aku semoga bermanfaat  dan sampai jumpa di blogpost berikutnya. Jangan lupa follow my Blog, IG. FB, Twitter dan Youtube.

Thank you and have a nice day :)

Thursday, April 29, 2021

Review Barry M Flawless Chisel Cheeks Contour Kit Dan Creams

Posted by Kania Safitri at 7:51 PM 2 comments
Hello Beauties…

Ditengah wabah pandemi Corona Virus ini kita harus #StayAtHome dan tetap produktif ya… jangan bermalas-malasan paling utama harus jaga kesehatan dan kebersihan juga ya! Nah kali ini aku mau berbagi review pengalaman aku menggunakan produk contour dari Barry M Cosmetic. Jadi walaupun dirumah aja kita bisa tetap cantik loh dengan berdandan sekaligus cobain produk  terbaru yang kalian punya hehehehe…

Barry M Cosmetics memegang prinsip 100% vegan, free animal testing! Jadi seluruh produk mengandung bahan-bahan yang tidak menyakiti hewan dan tidak memakai produk hewani dalam proses pembuatannya. Produk-produk Barry M yang didistribusikan di Indonesia sudah terdaftar di BPOM.
Seperti yang kita ketahui shading merupakan teknik yang digunakan dalam makeup. Jika digunakan bersamaan dengan highlight, shading dapat memberikan efek tiga dimensi pada wajah. Hasilnya akan sangat berbeda dengan teknik makeup biasa. Wajah bulat dan besar dapat terkesan lebih kecil dengan efek bayangan dari shading.

Well… produk contour yang pertama yaitu Barry M Flawless Chisel Cheeks Contour Kit for ligh medium tones yang merupakan contour yang terdiri dari 3 warna untuk contour dan highligh untuk menampilkan tekstur tul ang pada wajah.
Kemasannya dalam bentuk palet dengan ukuran travel yang mudah dibawa kemana saja. Palettenya terdapat magnet untuk menjaga isi dalam kemasan dapat tertutup rapat. Saat dibuka didalamnya terdapat petunjuk pemakian untuk setiap shadenya yang terdiri dari powder to highligh, bronzer dan contour untuk penampilan yang sempurna.

Teksturnya seperti compact powder yang halus dan lembut serta warnanya mudah untuk di blend. Barry M Chisel Cheeks memiliki finishing matte baik highligh, bronzer dan contour.
Cara menggunakannya dipulaskan menggunakan brush seperti halnya menggunakan bedak biasa. Dengan tekstur yang powdery, bedak shading akan memberikan hasil yang natural. Bedak shading cocok digunakan di daerah wajah yang tidak lebar seperti garis hidung hingga ke alis. Jika kalian masih pemula, jenis ini adalah yang paling tepat dan mudah diaplikasikan. Kalian dapat dengan mudah mengatur ketebalan yang diperlukan dengan mengaplikasikannya secara tipis-tipis dengan menggunakan brush.
Kandungan produk: Talc, Mica, Magnesium Stearate, Dimethicone, Isopropyl Isostearate, Pentaerythrityl Tetraisostearate, Petrolatum, Phenoxyethanol, Ethylhexylglycerin [+/- CI 77891, CI 77492, CI 77491, CI 77499]

Untuk produk contouring dan highlighting bertekstur cream, kalian bisa mencoba Flawless Chisel Cheeks Contour Cream. Satu set produk ini berisi 2 produk berbentuk stik yang dapat digunakan untuk menambahkan dimensi dan definisi pada wajah.
Kemasan stick ini sebelumnya dilengkapi dengan box yang dilengkapi penjelasan cara pemakaian dan informasi seputar produk.  Stiknya dilengkapi tutup bening dan untuk mengeluarkan isinya cukup dengan diputar ujung bawahnya. Kemasan ini juga praktis untuk dibwa travelling!
Memiliki tekstur cream yang mudah dibaurkan, Flawless Chisel Cheeks Contour Cream juga mampu menyesuaikan warnanya dengan skin tone wanita Indonesia. Oya aku suka produknya ini warnanya pigmented dan mdah dibaurkan.
Stik shading mudah diaplikasikan di area wajah yang lebar ataupun kecil. Teksturnya yang berbentuk krim sangat nyaman diaplikasikan, dan akan memberikan efek warna yang kuat. Dengan menggunakan shading stick kalian juga bisa membuat efek tampilan mata yang lebih tajam. Jika dibanding dengan powder, produk shading dalam bentuk stik lebih mudah digunakan saat Anda mengaplikasikannya di bagian hidung dan dahi.
Selain itu, untuk bagian rahang hingga telinga atau untuk bagian wajah yang luas seperti dahi, kalian dapat membaurkannya seperti membuat garis dengan menggunakan spons. Kalau kalian punya  tipe wajah yang lebar cocok menggunakan shading stick ini!

Menurut aku dari kedua produk ini aku paling suka yang Flawless Chisel Cheeks Contour Cream alesannya pertama aku memag sudah terbiasa menggunakan cream dan aku suka warnanya yang pigmented dan mudah dibaurkan. Kuncinya jika ingin menggunakan contour cream harus diblend dengan benar dan baru di setting dengan bedak tabur agar tahan lama sehingga hasilnyapun akan terlihat natural.
Nah kalau kalian sudah pernah coba Barry M Flawless Chisel Cheeks Contour Kit atau Cream belom, warna apa yang kalian coba? Share on the comments below, please…^^
Ok, sekian dari aku semoga bermanfaat  dan sampai jumpa di blogpost berikutnya. Jangan lupa follow my Blog, IGFBTwitter dan Youtube.

Thank you and have a nice day :)


Sunday, April 18, 2021

Review Rangkaian Airn Beauty Care Untuk Mencerahkan Kulit

Posted by Kania Safitri at 6:34 AM 5 comments

Hello Beauties…

Kali aku mau bahas skincare yang sudah lama banget jadi incaran aku. Yup rangkaian skincare ini udah jadi waiting list aku sambil menunggu skincare aku yang lain menjelang habis! Yeay finnaly aku bisa mencoba rangkaian ini sudah hampir dua minggu....

Well… lansgung aja yah produk skincare yang sudah jadi incaran aku adalah Airnderm Beauty Skincare. Airnderm adalah merk skincare keluaran klinik kecantikan AIRIN SKIN CLINIC. Merek lainnya seperti Airin Beauty Care, Airin For Men dan Airin Cosmetics. Produk mereka semua sudah mendapatkan sertifikasi Badan POM, serta kehalalan produk kepada MUI. 

Airnderm memiliki prinsip utama yaitu: "Kulit Cantik itu Tidak Identik dengan Kulit Putih Namun Kulit Yang Sehat dan Terawat Menjadikan Kulit menjadi Putih Sehat Alami" . 

Aku juga suka dengan tujuan utama Airnderm perawatan kulit adalah menyehatkan kulit bukan memutihkan kulit. Kulit yang sehat menghasilkan kulit yang cerah dan putih alami. Dengan hasil merawat kulit yang baik dan aman akan menghasilkan kulit yang sehat dan terawat tanpa membuat ketergantungan. Hal itu perlu ditunjang dengan serangkaian produk kosmetik dan kosmedik yang tepat serta dalam pengobatan yang rasional dan aman. Semua produk dari Airnderm sudah tersertifikasi BPOM dan Halal MUI jadi, ga perlu takut untuk menggunakan produknya ya.

Penasaran? Yuk langsung aja baca review aku!

Hydrating Primer Toner

Hydrating Primer Toner adalah toner yang berfungsi untuk menghidrasi, mengembalikan pH, dan juga melembaban kulit serta mempersiapkan kulit untuk produk skin care selanjutnya.

Airnderm Aesthetic Hydrating Primer Toner, memiliki kelebihan dengan formulasi yang aman bagi pemilik kulit sensitif, yaitu formulasi Non Alcohol, Non Paraben, Non Silicone, Non Fragrance, Non Sulfate, Non EU Allergen, Cruelty Free  dan Fungal Acne Safe serta Dermatologically Tested.

KemasanAirnderm Hydrating Primer Toner ini adalah botol bening berbahan plastik yang tebal, simple dengan tutup berwarna silver berukuran 100ml. Saat pertama kali buka pada tutup atas botolnya terdapat  penutup lubang yang kecil agar isi tidak keluar, sehingga saat dibawa bepergian kemanapun tidak akan bocor.

TeksturAirnderm Hydratin Primer Toner ini adalah cairan yang bening yang cukup encer atau ringan. Tidak memiliki aroma apapun. Cairannya saat di apply tidak menimbulkan residu cepat meresap dan juga tidak lengket.

Cara PemakaianTuangkan Hydrating Primer Toner ke telapak tangan, 3-4 tetes lalu tepuk-tepuk ke wajah secara lembut dan perlahan secara merata sampai meresap. Biasanya aku pakai di pagi dan malam hari.

KomposisiAqua, Propanediol, Glycerin, Sodium Hyaluronate, Phenoxyethanol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Propylene Glycol, Panax Ginseng Root Extract, Ethylhexylglycerin, Disodium EDTA, Xanthan Gum.

Bahan utama

Glycerin - merawat kulit kering, melembabkan kulit, mencegah munculnya kerutan dan garis halus dan menjaga keseimbangan pH kulit.

Sodium Hyaluronate - mengunci kadar air kulit, meningkatkan hidrasi kulit dan menjaga elastisitas kulit

Aloe Vera - Antioksidan, menenangkan & menjaga kelembaban kulit

Panax Ginseng Root Extract - menyeimbangkan kadar minyak dan air pada kulit, membantu meningkatkan produksi kolagen pada lapisan kulit

Menurutku toner ini terasa sedikit licin saat diaplikasikan, mungkin karna adanya kandungan glycerin. Selain itu aku juga merasa produk ini cukup melembabkan, dan melembutkan kulitku. Hasilnya bikin kulit jadi lebih kenyal / bouncy hihi. Oh ya, tonernya cepat meresap dan ga ada rasa lengket di kulit. So far, ga ada masalah saat aku menggunakan produk ini.

Harga : Rp100.000

POM NA18201202844

Advance Brightener Essence

Produk kali ini adalah range Airin Advance ang merupakan produk Premium dengan inovasi terbaru dari Airin menggunakan dengan bahan aktif unggulan dan terkini ditujukan untuk Anti Aging, Brightening, Antioksidan, Anti Radikal Bebas, Moisturizing dan Hydrating dikemas dengan teknologi secara Eksklusif yaitu formulasi Nano Partikel sehingga mudah terserap sampai lapisan kulit paling dalam, dibuat khusus untuk kondisi kulit diatas 20 tahun.

Advance Brightener Essense merupakan serum yang sangat direkomendasikan untuk mencerahkan kulit dengan hasil yang lebih baik karena kombinasi whitening agent serta berbagai antioksidan alami yang diambil dari ekstrak tumbuhan, mengandung berbagai macam bahan aktif lainnya seperti moist agent serta sebum excess reducer, efektif untuk kulit normal, kulit berminyak dan juga berjerawat ringan.

KemasanProduk ini dikemas menggunakan botol putih dengan isi 40 ml dengan aplikator pump yang dilengkapi tutup bening untuk mengeluarkan isinya dan menjaga isi dalam kemasan tetap higienis dan tidak mudah tumpah. Dikemasan juga terdapat informasi nomor BPOM, Expired date juga informasi seputar produk lainnya.

TeksturAirnderm  Advance Brightener Essense ini mirip dengan Primer Toner ini yaitu cairan yang bening yang cukup encer atau ringan. Tidak memiliki aroma apapun. Cairannya saat di apply tidak menimbulkan residu cepat meresap dan juga tidak lengket.

Cara PemakaianSetelah wajah dibersihkan tuangkan secukupnya Advance Brightener Essense pada telapak tangan. Tepukkan pada seluruh bagian wajah secara tipis sampai menyerap.

Komposisi Utama :

Alpha Arbutin berfungsi mencerahkan kulit secara alami, mengurangi hiperpigmentasi, flek hitam dan noda bekas jerawat.

Gluthathione berfungsi menangkal radikal bebas, membantu proses regenerasi sel sekaligus mencerahkan kulit.

Sodium Hyaluronate berfungsi menjaga kelembapan kulit dan mengunci kadar air di kulit sehingga kulit terjaga kelembapannya.

Saat pertama kali pakai aku udah langsung jatuh cinta. Teksturnya yang ga lengket dan cepet meresap. Setelah itu kulit langsung terasa sehat dan lembap. Untuk essence ini udah bagus banget siy karena memang membantu penyerapan skincare selanjutnya agar lebih maksimal.

Untuk efek mencerahkannya secara perlahan bis amnegembalikan wajah aku yang kusam. Karena skincare juga butuh porses ya… hasilnya ga instant tapi aku lihat kemajuannya warna kulit lebih merata dan bisa dikatakan ini susah bikin aku happy. Tau sendiri kalau pakai masker area dahi aku jadi lebih gelap dan sangat tidak nyaman kalau pas buka masker langsung deh kelihatan belang. So… aku akan teruskan pakai ini untuk menjaga kulit dahi aku tidak menggelap lagi.

Harga : Rp 195.000

BPOM: NA18181900798

Glass Skin Serum

Serum ini mengklaim akan membuat kulitmu memiliki tampilan “Glass Skin” dengan membantu menyamarkan noda-noda gelap pada wajah akibat paparan sinar matahari dan bekas jerawat sehingga kulit nampak lebih bersih dan cerah serta memiliki skin barrier yang kuat membantu memutihkan dan mecerahkan kulit wajah. Dapat digunakan semua jenis kulit kecuali sedang dalam kondisi berjerawat.

KemasanAirnderm Glass Skin Serum ini dikemas dalam botol kaca dengan design simple dan terdapat pipet yang terbuat dari kaca juga untuk mengambil produknya.

TeksturBerupa cairan ringan tidak terlalu kental namun juga tidak terlalu cair, cukup pas untuk sebuah serum. Produk ini warnanya bening dan tidak ada wewangian sama sekali pastinya aman tidak ada rasa tingling atau pedih diwajah. Wanginya ada sedikit aroma asam atau kecut tapi udah menghilang setelah diaplikasikan ke kulit wajah.

Cara PemakaianBaik digunakan pada Malam hari, Namun dapat juga digunakan pada pagi hari sesudah penggunaan toner/essence.

KomposisiAqua, Butylene glycol, Niacinamide, Tranexamic acid, Betaine, Propylene glycol, Panthenol, Inositol, Phenoxyethanol, Acrylates/ C10-30 alkyl acrylate crosspolymer, PEG-12 dimethicone, Arginine, Alpha-arbutin, Aloe Barbadensis leaf extract, Allantoin, Disodium EDTA, Ethylhexyglycerin, Allium cepa bulb extract, Sodium hyaluronate.

Fungsi Key Ingredients

Niacinamide - Mencerahkan, Memperbaiki Skin Barrier, Menghidrasi

Tranexamic Acid - Memudarkan Flek, Memperbaiki Skin Barrier, Mencerahkan

Panthenol - Menghidrasi dan menjaga kulit tetap sehat

Arginine - Meningkatkan Kolagen

Alpha Arbutin - Menghambat Produksi Pigmen, Mencerahkan kulit

Aloe Vera - Anti Oksidan, Anti Inflamasi, dan Melembabkan

Allantoin - Soothing, Melembabkan, Meregenerasi Sel Kulit

Allium Cepa - Mengurangi Pigmentasi dan Menghambat Produksi Melanin

Sodium Hyaluronate - Meningkatkan elastisitas kulit, dan mengurangi kerutan

Formula :

Free Alcohol – Free Paraben – Free Silicone – Free Fragrance – Lightweight Textured – Cruelty Free - Dermatologically tested

Efek pemakaiannya tentu akan berbeda-beda, kalau dikulit aku yang kombinasi to dry Ini. setelah dua minggu mencoba Glass Skin Serum ini jujur aku suka teksturnya yang cepat menyerap di kulit dan ulit terasa lebih lembab. Fragrance free jadi tidak ada bau aneh so far nyaman kalau pakai ini. Kulit terasa lebih halus dan plumpy.

Keesokan paginya aku merasakan kulit lebih halus, kenyal dan lebih glowing. Aku akan teruskan pemakaian secara rutin karena ini sduah kurrang lebih 2 minggu pemakaian jadi gak sabar dengan hasilnya semoga bisa jauh lebih bagus lagi!

Harga : Rp129.000

BPOM NA 18201910374

Niacinamide Gel

Airnderm Aesthetic Niacinamide Gel adalah pelembap dengan bentuk gel. Memiliki fungsi untuk merawat kulit karena mengandung Pro Vitamin B3 dan Moisturizer.

Merawat kelembutan dan kelembaban kulit, serta membantu menyamarkan noda hitam bekas jerawat dan meratakan warna kulit.

KemasanBerupa jar plastik tebal berwarna putih dengan tutup ulir dengan isi 10g. Didalamnya juga terdapat tutup bening dilengkapi spatulanya sehingga tidak perlu mencolek dengan tangan.

TeksturnyaBerupa gel bening terasa ringan dan lembut. Mengapa aku bilang ringan? karena setelah di aplikasikan, pelembab yang ini langsung meresap ke kulit muka, juga tidak menutup pori-pori muka, jadi kulit muka tetap bisa bernafas.

Cara pemakaianOleskan pada kulit yang telah dibersihkan setiap pagi dan malam hari sebelum serum, pelembab, krim malam atau sunscreen. Diformulasikan untuk semua jenis kulit.

Komposisi :

Zat aktif yang terkandung di dalam nya antara lain :

• Niacinamide atau nama lainnya Vitamin B3 / Nicotin

Yang berfungsi meningkatkan elastisitas kulit, menghidrasi kulit, melembabkan kulit, memperkuat skin barrier, membantu menjaga kesehatan kulit baik dari radikal bebas ataupun bakteri, mengurangi produksi sebum berlebih selain itu jika rutin di gunakan dapat membantu mengurangi komedo , mencerahkan kulit dan memudarkan flek atapun bekas jerawat.

• Aloe Barbadensis Leaf Extract

Membantu melembabkan kulit dan mencegah kulit dehidrasi serta meningkatkan kesehatan kulit

• Sodium Hyaluronate

Suatu zat aktif dengan sifat humectant yaitu mengikat dan menarik air dari lingkungan sekitar sehingga kelembaban terkunci di dalam kulit.

Harga : Rp 70.000

BPOM: NA18190122953

Eyebag Even Better

Adalah produk yang diformulasikan dengan bahan-bahan aktif unggulan membantu menyamarkan kantung mata dan mencerahkan lingkaran seputar mata.

KemasanBerupa tube berwarna putih super imut ini berisikan 10ml bening. Aplikator berupa pum yang mudah dan menjaga isi dalam kemasan tetap bersih karena biasanya eye treatment pemakian dicolek khawatir tidak higienis walaupun sudah mencuci tangan. Pastinya kemasan mungil ini gak akan menuhin pouch kalau dibawa bepergian.

TeksturBerupa cairan bening yang beneran deh semua produk Airin memnag sunggguh cepat meresap karena kandungannya itu memang bagus buat kulit dan water based jadi aku rasa memang serba nyaman dikulit.

Cara pemakaianOleskan pada kantung mata dan daerah area sekitar mata. Gunakan dua kali sehari untuk hasil yang maksimal pada malam dan pagi hari. Namun akan lebih efektif jika digunakan pada malam hari sebelum tidur.

Terdapat bahan aktif utama yaitu :

• Acetyl Tetrapeptide-5

Yang memiliki manfaat menenangkan, menghaluskan, melembabkan dan meningkatkan kekencangan pada kulit

Sifatnya yang menenangkan dipercaya dapat mengurangi pembengkakan pada area di bawah mata.

Terdapat bahan aktif pendukung lainnya seperti :

• Glycerin

Yang dapat menjaga kelembaban kulit, kekenyalan kulit dan membantu mengatasi kulit kering dan kasar

• Panax Ginseng Root Extract

Berfungsi sebagai Anti Aging sehingga dapat membantu mengencangkan area kulit mata secara aman dan bertahap, mencerahkan kulit dan mengurangi warna gelap di area sekitar mata

• Magnesium Aspartate

Zat Mineral yang dapat membantu Merelaksasi otot di area sekitar mata

• Zinc Gluconate

Yang berperan sebagai Antioksidan dan menstimulasi proses “Rejuvenation” sehingga dapat mengurangi proses penuaan pada sekitar area mata.

• Caffeine

Berfungsi mengurangi lingkar mata yang gelap dan mengurangi pembengkakan pada area mata dan kantung mata

• Arbutin

Zat aktif yang membantu mencerahkan kulit di sekitar area mata sehingga dapat membantu mengurangi mata panda.

Harga : Rp 165.000

BPOM: NA18191905249

Hal yang paling aku semua produknya Airnderm ini setelah digunakan sama sekali tidak meninggalkan rasa lengket. Produknya ini hanya cukup dioleskan sedikit saja dapat membuat kulit lebih terasa lembab. Aku merasakan kulit aku mendapatkan air minum yang cukup karena memberikan rasa kelembapan ekstrak pada kulit.

Setelah menggunakan kurang lebih 2 minggu aku merasakan kulit menjadi kenyal dan lembut, untuk manfaat menghilangkan flek hitam sendiri masih belum bisa aku rasakan karena mungkin butuh proses yang lebih intens dan pemakaian yang cukup lama baru kelihatan hasilnya. Pastinya warna kulit di wajah aku jadi lebih merata dan sedikit lebih cerah.

Airinderm eauty Care ini juga memberikan kelembaban pada kulit sepanjang hari jadi gak perlu re-apply lagi kalau di pagi hari sudah aku gunakan. Hasilnya kulit wajah terlihat tidak kusam jauh lebih cerah, halus dan lembab.

Percaya atau tidak aku merasakan kulit jadi jauh lebih baik terutama oil controlnya karena efek dari ndungannya ini juga yang merapatkan pori-pori pada kulit. Hebatnya lagi Airinderm Beauty Care ini cocok untuk semua jenis kulit, sehingga ini merupakan pilihan tepat untuk kulit kering dan sam seperti aku. Well, sejauh ini aku sukaaaaaa banget dengan Airinderm kincare yang sesuai kebutuhan kulit aku karena produk ini merupakan hasil konsultasi dengan Beauty Consultant Airn danjujur  aku udah jatuh cinta dengan hasilnya.

Well… sekian review dari pengalaman aku menggunakan Airnderm Beauty Skincare ini, kamu juga tertarik untuk mencoba semua rangkaian product dari Airnderm Beauty Skincare ini? Coba dan rasakan skincare Airnderm Beauty Skincare series ini hanya bisa dibeli di Airin Skin klinik kecantikan atau ntuk info lebih lanjut bisa cek di :

Website : https://airinbeautycare.co/

Instagram : @airinbeautycare @airnderm @airinskinclinic

See ya…

Wednesday, April 14, 2021

Review Make Over Hydrastay Smooth Lip Whip

Posted by Kania Safitri at 7:36 PM 2 comments

Hello Beauties…

Walaupun pakai masker tapi tetep suka pakai lipcream kaaan, agar saat lepas masker masih bisa tetap percaya diri tampil cantik. Nah saat ini lip cream telah menjadi kebutuhan sebagai penunjang penampilan sehari-hari dan banyak pula yang membutuhkan adanya produk khusus untuk bibir kering. Rangkaian Make Over Hydrastay kembali meluncurkan produk setelah sukses dengan produk cushion dan juga finishing powder. Kali ini Make Over mengeluarkan lip cream yang bernama Hydrastay Smooth Lip Whip.

Klaim :

A whipped matte lip cream infused with Make Over’s Deep Hydrating Actives and UV Protection, its velvety-texture glides smoothly and leaves your lips feel hydrated, resulting a true weightless healthy-matte finish. Specifically designed to smoothen cracks on the lips, its intense pigmentation gives a soft-blurred non-cracky finish, even on your dry lips.”

Lip cream ini mengandung formula Deep Hydrating Actives dan UV Protection, dengan tekstur velvet yang lembut dan ringan dengan hasil matte namun tetap terhidrasi. Produk ini memiliki pigmentasi intens cocok untuk bibir yang sering memiliki masalah kering hingga terkelupas.

PRODUCT INFO

Hydrastay Smooth Lip Whip 

Brand: Make Over

Netto Weight/Content: 6,5 gr

Origin: Indonesia

Price: IDR 105,000,-

Kemasan Make Over Hydrastay Smooth Lip Whip punya desain yang lebih simple dan elegan. Berupa box atau duss yang cukup kokoh dengan permukaan yang glossy dan warna hitam. Di bagian sisi kardus ada info produk, netto, info ingredients dan sisi box lain terdapat informasi kode produksi, expired date, kode Halal MUI. Dapat didaur ulang, nomor BPOM hingga kode barcode QR untuk ngelink internet.

Kemasan Lip creamnya sendiri di desain simple dan elegan berwarna abu-abu tua glossy dengan bagian bawah botol dibuat transparan agar kita bisa lihat warna di dalamnya. Bagian bawah botol terdapat stiker bening yang tertulis nomor, shade dan berat. Materialnya plastik yang kokoh. Menurut aku kemasan ini simple, praktis dan tidak makan tempat sehingga mudah untuk dibawa kemana-mana.

Bentuk ujung aplikator lip creamnya juga runcing jadi bisa dengan mudah menjangkau seluruh daerah bibir atau bisa juga digunakan untuk hasil gradient lip look ala Korea hehehe.

Teksturnya seperti whip mudah diaplikasikan dan mudah di blend namun harus segera diratakan karena sedikit kental. Aku suka dengan tekstur dan formulanya yang lembut dan nyaman. Di bibir memang berasa lagi pakai lipstick tapi tetap ringan dan nyaman saat digunakan menghasilkan finish look matte lembut yang cantik, beneran deh. Seperti namanya, produk ini memiliki hasil akhir matte yang ok banget.
Daya tahannya siy memang tidak transferproof tapi masih ok seperti lipstick clasic yang mudah dioleskan dan membuat bibir tampak sehat. lip cream ini menurut aku memang bagus karena warnanya pimented, wearable, terasa ringan saat digunakan dan tahan lama. Tidak seperti lip cream matte lain ada beberapa yang meninggalkan rasa kering pada bibir aku ini merupakan salah satu yang jadi favorite untuk jenis lip cream.

Ingridients :
Dimethicone, Cyclopentasiloxane, Dimethicone Crosspolymer, Isododecane, Polyglyceryl-2 Triisostearate, Talc, Jojoba Esters, Polyglyceryl-6 Polyhydroxystearate, Phenoxyethanol, Cyclohexasiloxane, Disteardimonium Hectorite, Helianthus Annuus Seed Extract, Vinyl Dimethicone/Methicone Silsesquioxane Crosspolymer, Ethylhexylglycerin, Polyglyceryl-6 Polyricinoleate, Propylene Carbonate, Titanium Dioxide, Aluminum Hydroxide, Prunus Armeniaca Kernel Oil, Triethoxycaprylylsilane, Acacia Decurrens Flower Wax, Polyglycerin-3, Tocopheryl Acetate, Macadamia Ternifolia Seed Oil, Silica, Fragrance, Olus Oil, Saccharide Isomerate, Aqua, Glycine Soja Oil, Persea Gratissima Oil, Simmondsia Chinensis Seed Oil, Tocopherol, Ascorbyl Palmitate, Bisabolol, Citric Acid, Sodium Citrate, Isobornyl Acetate, Calendula Officinalis Flower Extract, Chamomilla Recutita Flower Extract, Fucus Vesiculosus Extract, Triticum Vulgare Bran Extract, BHT, Linoleic Acid, CI 77891, CI 77492, CI 77491, CI 15850:1, CI 77499, CI 15850:2, CI 15850, CI 45410, CI 77742, CI 42090

Make Over Hydrastay Smooth Lip Whip memiliki 12 varian warna. Menurut aku  semua warnanya pasti akan cocok di semua warna kulit orang asia. Warnanya cantik-cantik dan wearable banget bisa untuk sehari-hari atau untuk acara tertentu butuh lipstick bold juga warna sudah mewakili. Jadi kalau kalian punya semua warnanya gak akan nyesel deh!

Kali ini aku punya dua shade yaitu C09 ADMIRE dan C12 DETAIL.
Berikut swatches Make Over Hydrastay Smooth Lip Whip  C09 & C12 :
C09 & C12
C09
C12

Overall, Make Over Hydrastay Smooth Lip Whip ini kualitasnya bagus, pigmentasinya juga ok, terasa ringan dibibir dengan beragam pilihan warna yang cantik. Cocok untuk kamu-kamu yang punya bibir kering namun ingin pakai lip cream dengan hasil matte yang nyaman sepanjang hari.

Kalau kalian penasaran dengan Make Over Hydrastay Smooth Lip Whip, kalian bisa langsung mendapatkannya di drugstore dan Sociolla. Kamu bisa belanja hemat di sociolla dengan potongan sebesar Rp. 25.000 untuk setiap pembelanjaan minimal Rp. 150.000, dengan memasukkan kode voucher SBN07FA7E saat kalian check out Hanya berlaku untuk ‘new user’ (1st transaction on Sociolla.com). Kalau gitu tunggu apalagi cuss ke web www.sociolla.com untuk memilih berbagai macam produk dari berbagai brand yang bagus-bagus semua pastinya. Untuk informasi selanjutkan kalian bisa cek juga di Instagram @makeoverid ya!

Gimana, tertarik untuk mencoba? Ok, sekian dari aku semoga bermanfaat  dan sampai jumpa di blogpost berikutnya. Jangan lupa follow my Blog, IG. FB, Twitter dan Youtube.

Thank you and have a nice day :)

Saturday, April 10, 2021

Dekorasi Rumah Selama Pandemi Agar Betah Dirumah

Posted by Kania Safitri at 9:31 PM 1 comments

Hello Beauties...

Sejak adanya pandemi kita semua diharuskan untuk melakukan semua kegiatan di dalam rumah. Melakukan hobi menjadi salah satu cara yang dilakukan untuk mengisi waktu luang selama pandemi. Hobi baru selama pandemi yang bermunculan diantaranya berolah raga, punya peliharaan baru, membaca buku, mencoba resep baru untuk dimasak, menonton film, berkebun dan menata rumah atau dekorasi.

Rumah adalah salah satu aspek terpenting dalam kehidupan. Tentunya, sebagai tempat berlindung dari berbagai cuaca dan untuk bertahan hidup dalam membina rumah tangga. Karenanya, muncul kebutuhan baru untuk mendekorasi ulang rumah agar menjadi lebih nyaman untuk digunakan sebagai tempat bekerja atau sekolah. Nah, saat pandemi, menata rumah menjadi salah satu pilihan hobi baru. Ada banyak kegiatan menarik yang bisa dilakukan, seperti membuat rak, mengecat dinding rumah dengan warna baru, atau mengatur ulang penempatan perabotan rumah. Untuk itu, siapa saja pastinya menginginkan rumah yang dapat memberikan kesan nyaman. Salah satunya memberikan sentuhan warna yang cukup dan mencerminkan karakter pemilik.

Pas banget niy aku diundang BloggerCrony pada sebuah acara Media & Blogger Gathering bersama Nippon Paint Indonesia dengan tema Hobi Dekorasi Selama Pandemi, Agar #betahdirumah. Acara ini tentunya berlangsung secara virtual dengan menonton Live Streaming di Youtube Nippon Paint Indonesia tepatnya hari Jumat, 9 April 2021 pada pukul 14.00 - 15.30 WIB. Acara ini menghadirkan pembicara yaitu Zata Ligouw selaku Influencer, Windy Sekar selaku Public Relation Nippon Paint Indonesia, Endy Nahya selaku Interior Designer Nippon Paint Indonesia juga dihadiri oleh Mark Liew selaku General Manager Nippon Paint Indonesia Nippon Paint Indonesia dan linda Kam selaku Marketing Manager Nippon Paint Indonesia.

Walaupun acara ini secara virtual tapi acara berlangsung sangat seru sekali. Mbak Zata mengatakan, sebagian waktunya saat ini memang lebih banyak dihabiskan di rumah saja. Seperti work from home, menghadiri berbagai seminar virtual, hingga mendampingi anak-anak untuk online school, segala sesuatunya dikerjakan di rumah. Dengan banyaknya aktivitas virtual tersebut, maka sebagai seorang digital creator, Zata merasa bahwa mempercantik sudut rumah adalah hal yang diperlukan. Namun di sisi lain, Ia juga mengalami kebingungan saat harus memilih warna yang tepat untuk ruangannya yang tidak begitu luas. Setelah konsultasi dengan phika Nippon Paint Zata memilih warna kuning untuk ruangannya agar tampak lebih ceria dan semanagt dalam membuat konten.

Dalam kesempatan ini Endy Nahya, Desainer Interior Nippon Paint Indonesia berbagi tips & trik memilih warna ruangan. Ia mengatakan bahwa warna cat pada dinding tidak hanya sebagai dekorasi ruangan, tapi juga berpengaruh pada psikologis dan suasana hati penghuninya. Selain itu, keserasian warna juga penting untuk menghasilkan kombinasi yang harmonis.

Seperti halnya yang dialami Zata, selain pemilihan warna cerah agar ruangan tampak lebih luas, maka pemilihan warna furniture dengan warna netral dan terang seperti putih, cream, atau abu-abu muda agar ruangan terlihat lebih rapi dan nyaman saat digunakan, saran Endy.

Lamanya masa berdiam diri dirumah dapat menimbulkan kondisi tidak nyaman yang dikenal sebagai "Cabin Fever" Cabin Fever akan muncul seperti : gelisah, turunnya motivasi, mudah tersinggung, mudah putus asa, sulit konsentrasi, pola tidur tidak teraturdan sulit bangun dari tidur.

Cara mengatasi Cabin Fever :

1. Buat rutinitas atau hobi baru

2. Tetap terhubung meskipun dirumah saja.

3. Tetap aktiv secara fisik

4. Ubah penataan perabitan atau dekorasi rumah secara berkala agar #BetahDiRumah

Apa yang perlu diperhatikan saat ingin dekorasi ruangan dirumah?

- Saya menggunakan ruangan ini untuk apa?

- Mengapa ruangan ini penting?

- Suasana / nuansa apa yang ingin dihadirkan?

- Seberapa besar skala dan komplesitas dekorasi rumah?

- Apakah saya butuh tenaga kontraktor atau bisa dikerjakan sendiri?

- Wawancara beberapa kontraktor dan cari tahu rekam jejak dan biayanya?

- Tetapkan budget dan buat akun pengeluaran tersendiri

- Tetapkan penjadwalan dan check-list peralatan

- Sebelum mulai : bersihkan, rapikan dan buang barang yang tidak perlu.

Psikologi warna didasarkan pada efek secara mental dan emosional yang ditimbulkan oleh warna kepada manusia di semua aspek kehidupan. Pada terapi warna, warna seringkali dihubungkan dengan emosi seseorang. Warna juga bisa mempengaruhi keadaan mental atau fisik seseorang. Contohnya, beberapa penelitian mengungkapkan bahwa warna merah seringkali memicu kenaikan detak jantung yang akan mengarah kepada kenaikan adrenalin yang dipompa ke aliran darah.

Faktanya warna merupakan elemen tercepat yang dapat ditangkap mata, warna dapat mencerminkan kepribadian dan identitas, serta warna pada ruangan dapat mempengaruhi psikologi dan suasana hati penghuninya

Nippon Paint memiliki ribuan warna yang diberi kode berdasarkan kategori berdasarkan kategori sebagai berikut :

Pastel (P) : Warna muda

Tint (T) : Warna terang

Deep (D) : Warna yang lebih terang dari Tint

Accent (A) Warna tua

Aplikasi warna untuk kombinasi warna dapat menggunakan warna dasar dan warna aksen. 

Tips pemilihan warna interior :

Furniture dominan warna terang

1. Dapat dikombinasikan dengan berbagai warna (bright/soft)

2. Ambil salah satu bidang untuk warna yang lebih gelap agar tidak monoton

Furniture dominan warna gelap

Beberapa furniture warna gelap akan terlihat elegantketika diapdukan dengan cat warna gelap dengan catatan warna lantai dan langit-langit adalah terang.

Furniture berbagai warna

Jika ruangan memiliki furniture dengan berbagai warna disarankan memilih warna cat yang terang terutama warna-warna netral.

Kesulitan yang dihadapi saat ingin melakukan dekorasi rumah atau ruangan, adalah segala hal yang berkaitan dengan PERINGATAN mulai dari pemilihan warna, produk, hingga solusi masalah pengecatan.

Kemudian Windy Sekar melanjutkan memberikan penjelasan, Bahwa Nippon Paint senantiasa berupaya untuk memberikan solusi dan melakukan berbagai inovasi, baik dari produk maupun layanan. Seperti halnya Colour Scheme Service (CSS) yang merupakan konsultasi gratis bersama desainer interior profesional Nippon Paint untuk memvisualisasikan warna cat pada bangunan, dengan tiga alternatif kombinasi warna dan ada rekomendasi produk. Lalu ada pula Nippon Paint WA Care di nomor 08111283028 untuk memperoleh informasi seputar pembelian produk, konsultasi warna, konsultasi pengecatan dan komplain, serta panduan kartu warna Colours of Life, di mana konsumen dapat memilih warna dengan garansi 100% akurat dan konsisten sesuai warna cat dan dibagikan secara gratis kepada konsumen baik dalam bentuk cetak maupun digital yang dapat diunduh di www.nipponpaint-indonesia.com

3 Langkah mudah wujudkan rumah impian :

1. foto rumah atau ruangan yang ingin dikonsultasikan

2. Isi form Color Scheme Service di link : Bit.ly/FormCS

3. Anda akan mendapat 3 alternatif visualisasi cat ruangan dalam 5 hari kerja 

Selain mempercantik rumah, Nippon Paint juga memberikan solusi agar rumah juga sehat melalui rangkaian cat Silver-Ion Series dengan menghadirkan CAT ANTI VIRUS PERTAMA di Indonesia yaitu Nippon Paint VirusGaurd yang dapat menangkal virus dan bakteri. Informasi mengenai Silver-Ion dapat diakses di www.silverion.nipponpaint-indonesia.com 

Apa itu silver Ion?

Silver Ion adalah partikel perak berukuran sangat kecil yang diubah menjadi ion. Sebelum antibiotik ditemukan, perak sudah digunakan selama berabad-abad di Yunani untuk menangani sakit perut atau menyembuhkan luka. silver-Ion lebih efektif sebagai anti-mikroba karena bentuk lapisan perlindungan setelah kering, jadi tahan lama.

Nippon Paint telah mengembangkan rangkaian cat kesehatan Silver-Ion sejak tahun 2008 dan telah tersertifikasi internasional melalui hasil uji ALG (Analytical Lab Grup) berstandar FDA dan EPA yang menyatakan bahwa formula Silver-Ion dari Nippon Paint 99,99% efektif basmi virus dan bakterin seperti Human Coronavirus strain 229E. Selain itu juga Virus Hand Foot and Mouth Disease (HFMD Coxsackievirus A16 (CA-16), Enterovirus 71 (EV-71); virus Influenza (H1N1); bakteri Methicillin Resistant Staphylococcus Aereus; bakteri Escherichia Coli; dan bakteri Staphylococcus Aereus. Pengembangan teknologi Silver-Ion untuk Cat Anti-Mikroba Nippon Paint merupakan salah satu usaha Nippon Paint untuk melindungi masyarakat dari transmisi bakteri atau virus. 

Dengan adanya berbagai inovasi produk dan layanan Nippon Paint jadi makin #betahdirumah, keluarga Indonesia juga semakin merasa nyaman dan terlindung. Ini penting banget buat dirumah, karena dimasa pandemi seperti ini yang masih belum usai bahkan anak-anak masih belajar dirumah untuk kita tetap menjaga kesehatan. Apalagi sekarang bisa dari rumah kita bisa langsung konsultasi dengan Nippon Paint WA Care di nomor 08111283028 serta panduan kartu warna Colours of Life, di mana konsumen dapat memilih warna dengan garansi 100% akurat dan konsisten sesuai warna cat dan dibagikan secara gratis. Yuk mulai dekor rumah sekarang!


 

Beauty Diary Kania Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting