Wednesday, August 30, 2023

Semakin Percaya Merawat Kulit Dengan Produk Lokal

Posted by Kania Safitri at 9:24 PM 24 comments

Hello Beauties

Cuaca akhir-akhir ini panas banget ya… ditambah polusi udara yang semakin memburuk. Sebagai seorang ibu rumah tangga yang mempunyai anak-anak dan suami yang banyak aktivitas diluar rumah, penting banget menjaga kesehatan tubuh dan kulit keluarga agar tetap sehat. Karena punya kulit sehat sudah menjadi impian banyak orang. Gak heran saat ini bukan cuma wanita saja yang merawat kulit tetapi juga pria juga banyak yang kerap merawat kulit dengan berbagai macam skincare. Bahkan, belakangan ini semakin banyak brand skincare lokal makin digemari. Hal tersebut seiring dengan pertumbuhan industri kosmetik di Indonesia.

Berbagai macam alasan merek kosmetik lokal menjadi daya tarik tersendiri bagi skincare enthusiast karena kemampuan merek lokal dalam memahami produk yang lebih sesuai dengan jenis kulit, warna kulit, dan kebutuhan konsumen lokal.  Selain itu, faktor lain yang menjadi latar belakang tingginya animo terhadap merek kosmetik lokal yaitu kualitas produk yang semakin kompetitif dengan standar produksi, bahan baku, dan regulasi yang baik, dengan harga yang relatif terjangkau dibandingkan dengan merek internasional.

Sejak banyaknya brand kosmetik lokal bermunculan pasti kita sering mempertanyakan kredibilitas produk tersebut sehingga ragu untuk mencobanya karena masih ragu apakah kandungannya aman, klaim tersebut sudah teruji secara klinis dan apakah sudah terbukti kelayakannya. 

Eits sekarang gak perlu khawatir lagi karena sudah ada Skinproof. Skinproof merupakan  anak perusahaan Arya Noble yang bergerak di bidang evaluasi produk kosmetik dan riset konsumen, sejak 2017 telah dipercaya oleh berbagai perusahaan kosmetik ternama dalam hal consumer insight, cosmetic claim support, sensory research hingga konsultasi dan layanan regulasi. Skinproof membantu pelaku usaha kosmetik mulai dari proses product development, cost reduction, identifikasi keunikan produk, benchmarking dengan produk sejenis atau kompetitor, hingga respon konsumen, untuk mengembangkan produk terbaik yang aman dan sesuai regulasi. Berdasarkan informasi dari kak Theresia juga memaparkan bahwa saat ini konsumen semakin paham akan kandungan dan keamanan produk kosmetik, sehingga mendorong produsen kosmetik untuk terus berinovasi mengembangkan produk yang layak dan sesuai dengan regulasi.

Secara keseluruhan, animo masyarakat terhadap merek kosmetik lokal di Indonesia terus meningkat karena masyarakat semakin menghargai kualitas, inovasi, dan identitas kebangsaan yang ditawarkan oleh merek-merek tersebut. Tingginya animo ini memberikan peluang besar bagi merek-merek lokal untuk terus berkembang dan bersaing di pasar kecantikan dimana konsumen semakin kritis dalam pemilihan produk kosmetik bukan hanya dari segi klaim dan harga produk, tetapi juga keamanan produk yang telah teruji secara klinis.

Dalam merawat kulit aku juga sudah jatuh cinta dengan brand lokal salah satu produk Skincare by Skinproof adalah "Dear Me Beauty". Dikenal karena inovasi dan kualitas produknya, khususnya varian "Meltaway Balm Dear Me Beauty berhasil mencuri hati para pecinta kecantikan dengan pendekatan yang unik dan efektif dalam perawatan kulit. Dear Me Beauty Meltaway Balm adalah pembersih wajah tahap pertama. Memiliki tekstur yang lembut serta membersihkan sisa kotoran dan noda riasan secara gentle.

Dikemas dalam bentuk jar 100gr sudah dilengkapi spatula yang memudahkan untuk mengaplikasikannya. Teksturnya ringan, cepat menghilangkan noda makeup. Dengan tekstur unik yang lembut dan meleleh, balm ini benar-benar meresap ke dalam kulit, memberikan kelembapan ekstra dan nutrisi yang dibutuhkan. Ini adalah solusi sempurna bagi mereka yang menginginkan sentuhan mewah dalam rutinitas perawatan kulit mereka.

Ingredients: Ethylhexyl Palmitate, Tridecyl Isononanoate, Cetyl Ethylhexanoate, PEG-12 Diisostearate, Polyethylene, PEG-20 Glyceryl Triisostearate, Water, Phenoxyethanol, Vaccinium Angustifolium (Blueberry) Fruit Extract, Tocopheryl Acetate, Butylene Glycol, Caprylyl Glycol, Fragrance, Scutellaria Baicalensis Root Extract, Sophora Angustifolia Root Extract, Glycyrrhiza Inflata Root Extract, Sodium Hyaluronate, Ci 17200, Ci 42090

Satu hal yang membedakan Dear Me Beauty adalah komitmennya terhadap bahan-bahan alami. Varian Meltaway Balm tidak terkecuali. Dengan kandungan bahan-bahan seperti minyak alami, vitamin, dan antioksidan, balm ini tidak hanya memberikan hasil yang terlihat, tetapi juga memberikan manfaat jangka panjang untuk kesehatan kulit Anda. Penggunaan bahan-bahan alami juga menjamin bahwa produk ini cocok untuk berbagai jenis kulit, bahkan yang sensitif sekalipun.

Produk lokal ini gak kalah dengan brand luar karena cleansing balm memiliki kelebihan bisa menjaga kelembaban kulit setelah membersihkan makeup. Berbeda dengan makeup remover kebanyakan yang membuat kulit jadi kering dan terasa tertarik. Semua itu karena cleansing balm berbahan dasar minyak, sehingga tidak akan stripping kelembaban alami kulit dan justru menjaganya.

Cara penggunaannya mudah karena merupakan salah satu keunggulan dari Meltaway Balm adalah kemudahan penggunaannya. Cukup ambil sedikit balm dengan ujung spatula dan pijat lembut ke wajah. Balm yang ringan ini akan meleleh menjadi liquid (yang sebenarnya minyak) saat terkena kulit. Balm ini bekerja dengan baik dalam membersihkan makeup secara menyeluruh tanpa menghilangkan minyak alami kulit. Penggunaan produk ini tidak hanya memberikan manfaat perawatan kulit, tetapi juga memberikan momen relaksasi dan perawatan diri dengan aroma blueberry yang menenangkan.

Setelah menggunakan Meltaway Balm, aku merasakan perbedaan yang signifikan dalam kelembapan kulit. Kulit terasa lebih lembut, kenyal, dan tampak lebih bersih. Sudah pasti aku suka banget hasilnya selain dapat membersihkan kotoran, debu makeup bahkan yang waterproof sekalipun juga menjadikan kulit lembut, lembab, dan terhidrasi walau setelah pembersihan makeup.

Meltaway Balm dari Dear Me Beauty adalah bukti nyata bahwa perawatan kulit dengan produk lokal yang sudah terpecaya karena sudah diuji dan dibuktikan oleh Skinproof maka tidak perlu diragukan lagi untuk menggunakannya. Dengan pendekatan yang berfokus pada bahan alami dan hasil yang terlihat, balm ini adalah pilihan sempurna bagi siapa pun yang menginginkan kulit yang bersih dan sehat. Jadi,  sekarang kalau sudah iduji oleh Skinproof aku tidak ragu lagi memilih produk lokal.Skinproof terus berupaya untuk menginovasi dan memberikan solusi dalam pengembangan produk kosmetik, memberikan dukungan holistik kepada klien Skinproof, dan mengedukasi konsumen mengenai keamanan dan efektifitas produk secara netral dan independen. Lebih lanjut: www.skinproof.co.id

 

Beauty Diary Kania Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting